Pentingnya Pakai Produk After Sun Usai Terpapar Sinar UV

Sering beraktivitas di bawah sinar matahari? Tentunya, sangat penting untuk memakai sun protection guna mengurangi efek negatif dari paparan sinar UV. Akan tetapi, kamu tidak cuma butuh produk tabir surya saja lho. 

 

Menggunakan produk after sun setelah melakukan aktivitas di luar ruangan juga sama pentingnya. Lalu, apa artinya after sun? Produk after sun pada dasarnya adalah produk perawatan kulit yang diaplikasikan setelah kulit terpapar sinar matahari cukup lama. 

 

Produk perawatan after sun bisa berbentuk lotion, gel, ataupun spray. Untuk pemakaian yang lebih praktis, after sun spray tentu lebih populer karena pengaplikasiannya dinilai lebih simpel. Produk after sun, seperti NIVEA After Sun Spray misalnya, umumnya juga mengandung ekstrak aloe vera yang memiliki banyak manfaat untuk kulit. 

 

Ingin tahu lebih banyak soal produk after sun, kegunaan NIVEA After Sun hingga bagaimana cara pakainya? Yuk simak ulasan berikut!

 

Manfaat Menggunakan Produk After Sun Setelah Terpapar Matahari 

 

Meski sebelumnya sudah menggunakan sunscreen, kamu tetap dianjurkan untuk memakai produk after sun. Pasalnya, ada banyak manfaat yang bisa kamu peroleh jika menggunakan produk after sun setelah kulit terpapar sinar matahari cukup lama, yakni:

 

1. Melembapkan Kulit Setelah Terpapar Sinar Matahari

Produk perawatan after sun dirancang khusus untuk melembapkan kulit setelah terpapar sinar matahari. Oleh karena itu, bahan-bahan yang terkandung di dalamnya bersifat menenangkan dan bisa membantu menghidrasi kulit. 

 

2. Memberikan Efek Sejuk pada Kulit yang Terkena Sengatan Matahari

Terlalu lama berada di bawah terik matahari bisa membuat kulit jadi terasa perih, panas, dan berubah kemerahan. Pada dasarnya, itu semua menjadi tanda awal kalau sinar matahari mulai merusak lapisan kulitmu. 

Maka, untuk membuat kulitmu tetap terlindungi dari paparan sinar UV dan terasa nyaman, kamu butuh produk after sun. Kandungan di dalamnya akan memberikan efek sejuk seketika pada kulit yang terkena sengatan matahari. 

 

3. Mengurangi Kemerahan dan Peradangan Akibat Paparan Sinar UV

Selain menghidrasi kulit, bahan-bahan yang terkandung di dalam produk after sun dapat mengurangi kemerahan atau peradangan akibat paparan sinar UV. Kandungan lidah buaya, yang sering ditemukan pada produk after sun misalnya, bekerja sangat baik dalam memberi efek pendinginan dan mengatasi sunburn

 

4. Merangsang Produksi Kolagen

Dalam prosesnya, efek menenangkan yang diberikan oleh produk after sun bisa membantu merangsang produksi kolagen. Sebagaimana diketahui, kolagen adalah protein alami di tubuh yang bertugas untuk menjaga struktur dan kesehatan kulit.

 

5. Menjaga Kelembutan Kulit

Kandungan antioksidan kuat di dalam produk perawatan after sun juga dapat membantu menjaga kelembutan kulit. Dengan begitu, kulit akan tetap terasa lembut setelah seharian di bawah sinar matahari.

 

NIVEA Sun After Sun Spray 

 

Bagi kamu yang penasaran tentang NIVEA After Sun Spray untuk apa, berikut ini ulasan seputar kandungan dan manfaat dari produk tersebut. 

 

NIVEA After Sun Spray mengandung bahan kaya nutrisi yang bisa membantu menjaga kesehatan kulit, terutama setelah kamu terpapar sinar matahari cukup lama. Produk perawatan after sun ini mengandung aloe vera dan Vitamin E yang menyimpan banyak manfaat untuk kulit. 

 

Aloe vera atau lidah buaya memiliki kandungan senyawa aloin yang dapat mengatasi peradangan. Biasanya, kulit yang terbakar matahari akan memerah dan terasa kering. Lidah buaya bisa membantu mengurangi kemerahan akibat sengatan matahari, mengembalikan kelembapan kulit, serta mencegah terjadinya pengelupasan akibat sunburn.

 

Kegunaan lain dari aloe vera adalah dapat membantu mencegah penuaan dini pada kulit. Caranya yaitu dengan memperbaiki sel-sel kulit serta meningkatkan elastisitas kulit. 

 

Di samping itu, adanya kandungan Vitamin E dalam produk NIVEA after sun juga membantu meredakan sensasi terbakar atau rasa gatal yang diakibatkan oleh sengatan sinar matahari. Vitamin E juga memiliki sifat anti inflamasi yang bisa membantu mengurangi peradangan. Alhasil, kulit akan jadi lebih sehat dan terhindar dari penuaan dini. 

 

Sifat antioksidan yang dimiliki oleh Vitamin E juga terbukti mampu mempercepat regenerasi kulit. Maka dari itu, produk perawatan after sun ini cocok untuk dipakai memperbaiki kulit yang mengalami kerusakan akibat paparan sinar UV. 

 

Namun, agar perlindungan kulit jadi lebih maksimal, selalu gunakan produk tabir surya yang bisa menangkal efek negatif dari paparan sinar UVA dan UVB. Manfaatkan produk yang mengandung sun protection, seperti NIVEA Sun Protect misalnya, sebelum keluar rumah atau melakukan aktivitas di luar ruangan.

 

Barulah setelah itu, tutup dengan perawatan after sun yang akan membuat kulitmu tetap terlindungi meski terpapar sinar matahari yang intens. 

 

Cara Pakai Produk After Sun Spray 

 

Namun tentunya, untuk mendapatkan perlindungan maksimal terhadap paparan sinar matahari, kamu perlu tahu cara pemakaian produk after sun yang tepat. Yuk ikuti langkah pemakaian produk after sun spray berikut ini!

 

1. Setibanya di rumah atau masuk ke dalam ruangan setelah beraktivitas di bawah sinar matahari, segera gunakan produk after sun.  

2. Kocok produk after sun spray terlebih dahulu.

3. Kemudian semprotkan ke area kulit yang terkena sengatan matahari atau mengalami sensasi terbakar akibat terlalu lama terkena sinar UV. 

4. Setelah itu, usap secara merata untuk menenangkan kulit yang terbakar akibat sengatan matahari.

 

Untuk lebih jelasnya, selalu ikuti petunjuk pemakaian yang ada di balik kemasan after sun spray, ya. Dengan begitu, kamu pun bisa memaksimalkan pemakaian produk skincare NIVEA after sun untuk menjaga kesehatan kulit.

 

Ingin informasi lebih detail soal perawatan kulit? Kamu bisa konsultasi dengan NIVI, virtual assistant NIVEA seputar kebutuhan kulit kamu. Bergabung di halaman NIVI atau chat langsung ke Whatsapp NIVI di sini.