CARA PRAKTIS MEMBERSIHKAN MAKE UP SETIAP SELESAI BERAKTIVITAS

ALA GHINA AULIA


Make up saat ini telah menjadi kebutuhan penting bagi sebagian besar wanita. Apa pun kesibukannya, sering kita temui wanita menggunakan make up untuk menunjang penampilan sehari-sehari. Idealnya, penggunaan make up harus diiringi dengan rajin membersihkannya setelah selesai beraktivitas. Namun, nggak jarang rasa lelah atau ngantuk membuat kita malas untuk membersihkan wajah, apalagi dengan tahapan dan produk yang banyak. Padahal tidur dengan make up menempel di wajah bisa membuat kulit kita bermasalah lho, seperti: timbul jerawat, penuaan dini, komedo, dan masih banyak lainnya.

Nah, untuk menghindari hal tersebut,NIVEA Make Up Clear Micellar Water yang sangat praktis dan efektif untuk membersihkan wajah bisa jadi andalan. NIVEA Make Up Clear Micellar Water ini mengandung Micelle dan Capric Glycerides yang bekerja seperti magnet kuat untuk mengangkat kotoran dan efektif membersihkan seluruh residu make up di wajah. Hal yang paling menarik dari NIVEA Make Up Clear Micellar Water ini adalah kandungan yang water based dan telah diuji secara dermatologi, tidak mengandung pewarna, parfum, alkohol, paraben, dan silicon, sehingga tentunya sangat aman untuk digunakan pada kulit wajah.

CARA PEMAKAIANNYA JUGA SANGAT MUDAH LHO. BERIKUT BEBERAPA LANGKAH YANG BISA KAMU COBA:


Mudah bukan? Nah, sekarang nggak ada alasan lagi untuk malas membersihkan wajah dari make up ya. Karena NIVEA Make Up Clear Micellar Water ini dapat langsung mengangkat semua residu make up tanpa memerlukan waktu yang lama. Oh iya, NIVEA Make Up Clear Micellar Water ini membuat wajah terasa lembab dan lembut setelah membersihkan wajah, lho.

  • Pertama, basahkan kapas dengan beberapa tetes NIVEA Make Up Clear Micellar Water. Pastikan terkena seluruh bagian permukaan kapas ya.
  • Lalu diamkan dulu sebentar selama beberapa detik agar lebih meresap.
  • Selanjutnya usap kapas secara perlahan untuk menghapus make up yang terdapat di wajah kita. Jangan lupa untuk melakukannya secara perlahan ya, agar kulit wajah tetap terjaga dan terhindar dari luka ataupun kerutan.
  • Pada bagian mata dan bibir yang biasanya menggunakan kosmetik waterproof, aku mendiamkan atau mengompresnya dengan kapas yang sudah dibasahi terlebih dahulu selama beberapa detik, lalu dilanjutkan dengan mengusapnya agar dapat membersihkan secara maksimal.
  • Lakukan secara berulang pada seluruh bagian wajah hingga semua residu make up terangkat.
  • Setelah selesai, jangan lupa untuk selalu menutup kembali botol NIVEA Make Up Clear Micellar Water agar selalu higienis.


Yuk, mulai sekarang biasakan diri untuk rajin membersihkan wajah dari make up setiap selesai beraktivitas. Kamu bisa percayakan NIVEA Make Up Clear Micellar Water untuk membantu mengangkat semua residu make up yang ada di wajahmu. Karena kulit wajah yang bersih dan halus adalah “kanvas” terbaik untuk make up.